Selasa, 12 Januari 2010

Menikmati Geotagging


Geotagging atau GPS Photo tagging adalah fitur pada kamera yang memungkinkan kita bisa mengambil gambar serta merekam lokasi pengambilan photo yang berupa koordinat GPS.

Kamera pada ponsel jaman sekarang seringkali sudah dilengkapi dengan chips GPS, seperti Nokia N78. Untuk mengaktifkan fitur ini, setelah kita masuk ke menu kamera, kita ke setting, kemudian aktifkan Record Location. Setelah itu akan muncul indikator satelit dibawah.

Tentu saja ponsel juga bisa menjadi tracker, kita bisa mengetahui lokasi pengambilan gambar dan menunjukkannya dipeta. Jadi kita tidak perlu melakukan tag manual lagi. Yang lebih menguntungkan lagi, bila kita melakukan upload photo ke situs layanan foto seperti flickr, flickr bisa menunjukkan lokasi pengambilan gambar.

Tentunya itu akan sangat membantu kita mengelola photo kita, terutama jika photo kita sudah mencapai ratusan. Kalau biasanya kita mencari berdasarkan tanggal, penanda, sekarang kita juga bisa mencarinya berdasaekan lokasi.

Seperti photo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar